FIBER FACE 4
Berangkat dari tema “Evolusi” dan “Transformasi” dari Fiber Face sebelumnya, maka Fiber Face 4 menawarkan tema yang lebih mengerucut (merujuk pada produk seni serat sebagai
– bagian dari – warisan budaya) dan di saat yang sama juga lebih luas (merujuk pada pemahaman seni serat dengan lingkungan dan kebudayaan yang melingkupinya). Title Fiber Face yang keempat: “International Online Fiber Exhibition 2016 & Workshop Curatorial” dengan mengangkat tema ‘Resonansi Serat: Warisan Budaya Lisan dan Tak Benda’

Selain itu, Fiber Face 4 juga menyoroti pelaku-pelaku di bidang seni serat yang mempunyai spektrum luas dan tidak selalu sama dalam memandang pertumbuhan seni serat. Ada yang memberikan batasan tegas antara produksi serat kontemporer, dan produksi serat yang mengacu pada warisan kebudayaan, teknik dan kesenian serat kuno. Ada pula yang berusaha membawa kembali warisan kebudayaan ini ke dalam dinamika kontemporer tanpa mengorbankan makna aspek-aspek tak benda, rasa (sensitivitas intuitif yang dalam) dan nilai-nilai kebudayaan yang ditemukan di dalam warisan tradisi kesenian serat. Oleh karena itu, tujuan dari Fiber Face 4 adalah untuk menjadi arena yang membawa semua pihak dari spektrum yang luas untuk bersama merefleksikan dan membagikan pengalamannya.